Tuna Saus Asam Manis
Bahan :
Bahan :
- 250 gr ikan tuna, potong dadu
- tepung bumbu instan secukupnya
- 1 butir telur, kocok lepas
- 1 buah timun, buang biji, potong korek api
- 1 buah wortel, potong korek api
- 1 siung bawang putih, haluskan atau cincang
- 3 sdm saus tomat
- 1 sdt kecap ikan
- ¼ sdt garam
- 1 sdt gula pasir
- ½ sdt merica bubuk
- air secukupnya
- 1 sdt tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
Cara Membuat :
- Celupkan ikan dalam kocokan telur, balut dengan tepung bumbu lalu goreng hingga kuning kecokelatan. Angkat dan sisihkan.
- Tumis bawang putih hingga layu, campurkan wortel dan timun.
- Masukkan sisa bumbu yg lain, beri air dan biarkan mendidih. Kentalkan dengan larutan tepung maizena.
- Tambahkan ikan tuna goreng, aduk hingga merata. Sajikan hangat.
,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,
Ayam Jamur Masak Asam Manis
Bahan :
Ayam Jamur Masak Asam Manis
Bahan :
- ½ ekor ayam, potong sesuai selera (jangan terlalu besar)
- tepung bumbu instan secukupnya (untuk menggoreng ayam)
- 100 gr jamur merang, iris tipis
- 2 siung bawang putih, iris tipis
- 1 buah bawang bombay, cincang
- 2 sdm saus tomat
- ½ sdt merica bubuk
- ¼ sdt garam
- 1 sdt gula pasir
- penyedap rasa ayam secukupnya
- air secukupnya
Cara Membuat :
- Lumuri ayam dengan tepung bumbu lalu goreng sampai kuning kecokelatan, angkat dan tiriskan.
- Tumis bawang putih dan bawang bombay hingga layu.
- Tambahkan jamur, saus tomat, merica bubuk, garam dan gula pasir. Aduk rata dan beri sedikit air, masak hingga mengental.
- Masukkan ayam goreng, aduk rata hingga tercampur dengan bumbu.
- Angkat dan sajikan.
,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,,
Tumis Udang Cah Jamur Kuping
Bahan :
Tumis Udang Cah Jamur Kuping
Bahan :
- 200 gr udang ukuran kecil, kupas bersih, buang kepala dan ekornya
- 2 buah kentang rebus, potong2
- 200 gr jamur kuping, iris memanjang
Bumbu :
- 1 buah bawang bombay ukuran kecil, cincang
- 2 siung bawang putih, haluskan
- 1 sdm kecap ikan
- ¼ sdt garam
- 1 sdt gula pasir
- ½ sdt merica bubuk
- penyedap rasa ayam secukupnya
- air secukupnya
Cara Membuat :
- Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga layu.
- Tambahkan udang dan masak hingga udang berubah warna.
- Masukkan sisa bahan dan bumbu yang lain, beri air sedikit. Aduk rata dan masak hingga semua matang.
- Angkat dan sajikan hangat.
0 komentar:
Post a Comment